35 Jenis Kuliner HITS Se-Surabaya | Sewa Mobil Hiace

Menjajaki 35 Kuliner HITS Surabaya dengan WisataJatim dan Rental Etrans, Sewa Mobil Hiace Surabaya

Sura dan Baya, surabaya, kulinet hits, sewa mobil mewah, sewa mobil murah, sewa mobil hiace surabaya, sewa alphard, fortuner, innova reborn, mobil pengantinWisata kuliner selalu menjadi daya tarik utama yang dinanti  bagi para wisatawan yang pergi berlibur ke kota destinasi pariwisata. Dan  yang akan kita bahas  adalah  wisata kuliner disalah satu kota besar di pulau Jawa,  yaitu kota Surabaya dengan Sewa Mobil Hiace. Kota yang berjuluk kota Pahlawan ini memang menjadi magnet besar bagi para wisatawan untuk menghabiskan waktu berlibur dengan keluarga. Yang perlu kamu tau adalah kota Surabaya sangat lengkap dari segi wisata, baik dari segi wisata sejarah, wisata bahari, religi sampai dengan wisata kuliner,  semua ada di kota yang mempunyai Walikota perempuan pertama ini.

Untuk wisata kuliner, Surabaya bisa jadi surganya  tempat penjualan jenis makanan yang enak. Berikut ada beberapa tempat kuliner yang selalu ramai dikunjungi pada saat kita mampir ke Kota Surabaya  .Dimana saja? Yuk kita lihat dimana tempatnya.

  • Rujak Cingur Genteng Durasim

Warung rujak cingur yang satu ini cukup legendaris. Berdiri sejak 1938, kini warung tersebut dikelola generasi  keempat. Rujak cingur ini terbuat dari bahan rebusan sayuran, tahu, tempe, timun, bengkuang, belimbing, kedondong, mangga dan Cingur . sewa mobil hiace surabaya Cingur atau bagian dari daging hidung sapi ini direbus dulu sampai betul-betul empuk lalu digoreng, kemudian dicampurkan ke dalam saus rujak. Oh, ya untuk teman makan bisa memilih nasi atau lontong  tergantung selera masing-masing kuliners.  Di sini ada dua jenis rujak cingur yang ditawarkan, yakni yang biasa dan spesial. Untuk harga rujak biasa  Rp 17.000 per porsi dan untuk rujak special harga Rp.30.000 .

  • Tahu Teck-Teck Pak Ali

Sewa Mobil Hiace –Salah satu tahu tek yang cukup terkenal dikalangan masyarakat  Surabaya yaitu “Tahu Tek – Tek Pak Ali”. Kedainya sederhana dan tidak cukup luas, tapi soal rasa tak perlu diragukan lagi. Seperti kebanyakan tahu tek yang dijual pada umumnya Tahu Teck-Teck Pak Ali terdiri dari bahan telur dadar, lontong, potongan tahu goreng , dan kecambah kecil. Bedanya, terletak di racikan saus petisnya yang lebih nendang karena saus petisnya diolah lagi dengan gula merah dan bawang putih dan menjadikan warna saus lebih pekat.
Rasa sausnya cenderung manis. Tapi, sangat pas dengan beragam isiannya. Jangan lupa, tambahkan kerupuk supaya lebih menggugah selera. Anda bisa menikmati seporsi tahu Tek Tek Pak Ali ini di jalan Dinoyo No. 147 A, depan Pujasera Suzana Surabaya.

  • Pecel Semanggi

Membahas kuliner khas Surabaya memang gak ada habisnya. Disebut-sebut sebagai makanan asli Surabaya, pecel semanggi sempat langka dijumpai. Semakin langkanya kuliner ini mungkin juga disebabkan semakin langkanya bahan baku makanan ini.  Sewa mobil surabaya Makanan khas arek suroboyo ini disajikan dengan wadah berbahan daun pisang yang biasa disebut dengan dipincuk, daun semanggi dan kecambah disiram dengan bumbu ketela rambat dan sambal cabe rawit yang pedas kemudian disantap dengan kerupuk puli yang terbuat dari beras untuk menikmatinya. Untuk harga per porsi cukup dengan Rp.7.000 kita bisa membawa pulang semanggi nikmat ini. Penjual semanggi dapat kita temukan di Tambun alias Taman Bungkul. Untuk arek suroboyo pasti tidak asing dengan lokasi taman terbesar di kota Surabaya ini kan.

  •  Lontong Kupang Pak H. Woko

Salah satu tempat yang menawarkan makanan gurih ini adalah Warung Lontong Balap dan Kupang H. Woko. Letaknya sendiri berada di Jl. Kalasan 30 sebelum gang Jl. Candi Puro. Kedai lontong kupang yang satu ini hampir tidak pernah sepi pembeli dan memang selalu menjadi langganan pecinta kupang. Umumnya, penjual lontong kupang mencampur kupang dengan kuahnya dalam satu tempat yang sama. Tapi, hal itu tak dilakukan Pak Suwoko atau biasa disapa Woko. Dia menjual kupang dengan kuahnya secara terpisah, supaya kupang tetap fresh.

Jangan lupa, sate kerang yang dibumbui dengan kecap manis sebagai teman makan.  Apalagi ditambah dengan kesegaran es kelapa muda yang menjadi minuman paling pas untuk disantap dengan lontong kupang. sewa mobil pengantin surabaya Selain melegakan tenggorokan, air kelapa muda berfungsi menetralisasi racun dari kupang yang mungkin masuk ke tubuh.

  • Karak

Sate Karak mungkin terdengar asing ditelinga Anda. Ya memang makanan khas Surabaya ini sudah amat sulit dijumpai. Sate Karak ini merupakan peninggalan kuliner Surabaya yang melegenda. Sate karak, mungkin yang terbersit dipikiran Anda adalah karak dalam bahasa Jawa, atau nasi sisa yang dikeringkan. Bukan, Ini adalah sate yang dibuat dari potongan daging sapi dan juga jeroannya yang disajikan dalam piring dengan ketan hitam dan kelapa parut dan sambal bubuk yang gurih.

Begitu tersaji di meja, aroma dan tampilan sate karak begitu menggoda. Lima tusuk sate berwarna keemasan dengan sedikit gosong pembakaran dan nasi ketan hitam yang ditaburi parutan kelapa segar. Sate karak yang disuguhkan warung di Jalan KH Mas Mansyur, depan Gang Ampel Lonceng tak pernah sepi pembeli. Harga untuk seporsi sate dengan 5 tusuk sate berukuran besar, yakni  hanya Rp 9.000 saja. Cukup murah kan.

  • Bebek Mercon Kayoon

Bebek mercon kayoon yang berdiri sejak tanggal 1 Maret 2007 tepatnya ada di jl Kayoon no 10. sangat disarankan bagi para pecinta kuliner kota yang suka dengan kuliner pedas.

Dalam satu porsi bebek mercon terdapat nasi putih hangat bebek goreng, tahu goreng, lalapan dan tidak ketinggalan sambal bumbu. bumbunya benar-benar meresap ke dalam daging bebek yang pada saat dikunyah terasa empuk. Tapi jangan khawatir jika anda tidak terlalu suka dengan kuliner pedas, di tempat ini juga disediakan nasi bebek yang tidak pedas namun masalah rasa bumbu masih sama enaknya kok.

Harga seporsi bebek mercon kayoon cukup terjangkau yaitu hanya Rp 11.000 untuk 1 porsi. Sedangkan harga Gule Bebek yang isinya terdiri dari hati,  leher dan 2 potong daging bebeknya ditawarkan dengan harga Rp 17.000 per 1 porsi.

Bebek mercon kayoon buka setiap hari dan jam buka adalah pukul 11.00 sampai 23.00.

  • Belut Surabaya

Spesial belut Surabaya itu adalah kuliner khas Surabaya yang berasal dari olahan belut – Sewa Mobil Hiace.

Lokasi warung yang lumayan sulit dicari tetap saja warung ini tak pernah sepi pembeli. Sewa mobil surabaya Untuk satu porsi nasi Belut , baik yang goreng basah atau goreng kering, dibanderol dengan harga Rp14.000 saja. Sambal tersedia dalam tiga pilihan pedas, sedang, dan tidak pedas. Sambal selalu dibuat baru, diulek langsung begitu pembeli memesan. Fresh from the cobek.

Ada yang unik dari warung ini yaitu jika pembeli menginginkan belut dibungkus untuk dibawa pulang, cobek untuk sambal boleh sekalian dibawa pulang. Cobeknya gratis. Jika ingin menyicipi kuliner ini, datang saja ke warung SBS ini di Jalan Banyu Urip 139, Surabaya, dijamin bakal ketagihan.

  • Bebek Goreng Sinjay

Sewa Mobil Hiace – Salah satu primadona sajian olahan bebek adalah Bebek Sinjay, yang namanya sangat ngeHits dan hampir terkenal di seantero Nusantara. Bebek sinjay terkenal dengan rasa daging bebeknya yang gurih, renyah dan rasa pelengkap yaitu asam bercampur dengan pedas yang dicampu dengan mangga muda. Meskipun potongan bebeknya lebih kecil dibandingkan dengan nasi bebek lain, tapi perpaduan rasa gurih, empuk, dengan daging minim lemak  dan tidak bau anyir itu juga menjadi kelebihannya. Nasi hangat yang pas empuknya, ditambah taburan kremes juga  semakin bikin ketagihan. Menu yang ditawarkan juga hanya satu jenis Nasi Bebek, tidak ada pilihan menu lainnya. So, bagi Anda yang sedang berlibur di Surabaya, atau sekadar melintasi Surabaya silahkan datang ke Jalan Kapas Krampung Nomor 45, Surabaya. Dijamin kamu bakal ketagihan dan balik lagi.

  • Tahu Campur Cak Minto

Sewa Mobil Hiace – Tahu campur siapa sih yang gak kenal makanan ini. Makanan khas Surabaya yang sudah melegenda  di kalangan masyarakat Surabaya, Makanan yang terbuat dari bahan-bahan fresh seperti Perpaduan daging sapi, perkedel, tahu goreng, tauge, singkong, dan selada dalam seporsi tahu campur membuat anda ketagihan. Ditambah dengan bumbu petis dan siraman  kuah kaldu yang selalu ada disetiap penyajiannya.Menambah kenikmatan makanan ini. Yang membuat anda ingin mencoba kembali. Tapi diantara yang lainnya, Tahu campur  Cak minto menjadi Tahu Campur andalan yang dikenal memiliki daging sapi yang sangat empuk. Beberapa penjual tahu campur terkadang mempunyai daging sapi yang alot. Tetapi tidak di Tahu Campur Cak Minto ini. Tahu campur paling nikmat disajikan selagi hangat . Untuk seporsi tahu campur anda cukup dihargai dengan Rp.18.000 atau bisa langsung datang ke  Jalan Wisma Pagesangan .

  • Gado – Gado Arjuno Surabaya

Sewa Mobil Hiace – Tempat wisata kuliner Surabaya lainnya adalah Gado – Gado Arjuno Surabaya. Depot ini sudah ada sejak tahun 1970-an. Dirintis oleh Satumin dibantu istrinya, Soepik. Menu andalannya, gado-gado dengan rasa bumbu kacang yang khas.. Racikan gado-gadonya terdiri atas lontong, selada, kecambah, timun, tahu, telur, kerupuk dan emping. Ada taburan bawang goreng di atas siraman bumbu kacang yang kental, cokelat pekat, sambal merah merekah. Tidak hanya menyajikan menu gado – gado saja anda juga bisa menikmati nasi rawon, nasi campur, penyetan, pecel, siomay, rujak cingur dan beragam minuman yang tak kalah enaknya. Untuk harga cukup terjangkau  hanya  Rp.18.000 per porsi anda sudah bisa  Untuk mencicipi kelezatan gado – gado ini. Daripada anda penasaran  langsung saja datang ke Jalan Raya Arjuno No.127, Sawahan.

  • Rawon Kalkulator

Apa yang ada di benak anda ketika nama Rawon di gabungkan dengan nama Kalkulator?  Nama kalkulator ini ternyata sebutan untuk para pelayan warung Rawon yang terletak di Taman Bungkul ini. Kok bisa ya? Karena ketepatan perhitungan dari pelayan inilah akhirnya dijuluki rawon kalkulator. Rawon Kalkulator ini merupakan salah satu top list makanan khas di Surabaya yang rasanya sangat lezat dan sayang untuk dilewatkan. Satu porsi rawon kalkulator ini terdiri dari nasi putih hangat dan dua daging sapi besar. Lalu atasnya di guyur oleh bumbu rawon yang khas.

Daging sapi berukuran besar ini terasa sangat empuk. Dan bumbu rawon ini benar-benar merasuk sekali hingga kedalam daging, selain daging kita juga bisa memilih tambahan menu seperti paru, tempe goreng, empal, telor asin dan perkedel kentang. Bila Anda ingin menikmati Kuliner Rawon Kalkulator  ini, maka segera datang ke Surabaya tepatnya Jalan Raya Progo yang terkletak didalam sentra PKL Taman Bungkul Surabaya.

  • Nasi Goreng Jancuk

Salah satu wisata kuliner yang memakai nama unik di Surabaya adalah Nasi Goreng Jancuk. Asal muasal nama ini juga bisa dikatakan spontan. Konon, Nasi Goreng  Jancuk berasal dari umpatan pelanggan setelah mencicipi sajian ini. Karena rasa nasi goreng ini sangatlah pedas. Kata-kata yang mulanya memiliki arti kasar dan sering didengar di Surabaya saja, kini telah menyebar dengan cepat bak virus. Nasi goreng ini dilengkapi dengan topping irisan telor dadar, udang, suiran daging ayam, bawang goreng dengan tambahan krupuk udang dan acar. Nasi goreng jancuk memiliki dua level pedas. Untuk level pedas biasa, nasi goreng ini menggunakan satu ons cabai setiap porsinya. Satu paket nasi goreng jancuk dan satu pitcher es teh hanya Rp 150.000.  Menu nasi goreng Jancuk ini bisa dimakan 4-5 orang yang disajikan langsung di atas penggorengan. Jika kalian penasaran langsung datang saja ke Jl. Pemuda 33 – 37, Surabaya  , bisa bersama teman ataupun keluarga.

  •  Sate Klopo Ondomohen

Berasal dari nama jalan di mana kedai legendaris ini berdiri, yaitu Jalan Ondomohen. Dan nama itu diambil pada masa kependudukan Belanda. Nama Jalan Ondomohen memang sudah diganti dengan nama Jalan Walikota Mustajab, tapi nama kedai tetap memakai Ondomohen karena nama itu sudah terlanjur melekat di hati pelanggannya. Sate Klopo Ondomohen merupakan sate daging Sapi, Ayam, Usus, Udang atau sumsum yang dibakar. Ditambah  Kelapa yang sudah disangrai , bumbu dicampur dengan daging, lalu dibentuk bulat dan dibakar.

Semuanya ditawarkan dengan harga yang ramah dikantong, yaitu Rp 20 ribu per porsi yang berisi 10 tusuk sate. Tersedia juga pilihan nasi putih atau lontong sebagai santapan pendamping Sate Klopo Ondomohen, juga aneka minuman dingin dan hangat. Jika anda mampir di Surabaya, Anda bisa langsung menikmati Sate Klopo Ondomohen di jalan  Walikota Mustajab No.36.

  •  Soto Ayam Lamongan Cak Har

Soto Ayam Lamongan “Cak Har” adalah pelayanan yang diberikan kepada pembeli .Pembeli dapat memesan bagian daging ayam sesuai dengan selera. Misalnya ingin memesan daging ayam bagian dada saja tanpa kulit, maka yang disajikan benar-benar sesuai permintaan, tidak ada campuran bagian yang lain. Selain itu disini kita juga bisa memesan menu ekstra, misalnya menu ceker ayam, kulit ayam, dan juga “balungan” atau tulang belulang ayam dengan sedikit daging yang masih menempel.

Yang khas dari warung Soto Ayam Lamongan “Cak Har” adalah kuahnya yang kental bersantan, memiliki warna kuning yang menggoda. Nasinya terendam oleh kuah dengan dilengkapi taburan daun seledri, potongan daging ayam yang melimpah, dan juga koya. Koya merupakan sejenis bubuk gurih yang terbuat dari tumbukan kerupuk udang dan diberi sedikit tambahan bumbu. Di warung Soto Ayam Lamongan “Cak Har”, menyediakan satu toples penuh koya di masing-masing meja agar pembeli bisa mengambil bumbu koya tersebut sepuasnya tanpa harus membayar lebih.

  • Lontong Balap Garuda Pak Gendut

Lontong Balap Pak Gendut merupakan salah satu kuliner lontong balap yang ada di kota Surabaya. Memulai usaha dengan berjualan kecil-kecilan pada tahun 1965 di jalan Wonokromo. Kemudian pada tahun 1976 pindah di depan Bioskop Garuda. Itulah mengapa sering dikenal juga dengan nama Lontong Balap Garuda. Namun saat ini Lontong Balap Pak Gendut berlokasi di Jalan Prof. Dr. Moestopo 11, Surabaya . Lontong Balap Pak Gendut terdiri dari potongan lontong, irisan tahu goreng, potongan lentho dan dilengkapi dengan tauge yang melimpah. Kemudian disiram dengan kuah yang segar. Serta disajikan dengan taburan bawang goreng, kecap manis, dan bumbu petis serta sambal. Kuliner ini akan semakin lengkap jika ditambahkan dengan sate kerang dan es kelapa muda. Hanya dengan mengeluarkan dana sebesar Rp.10.000 kita sudah bisa puas menikmati satu porsi Lontong Balap Pak Gendut yang menjadi salah satu legenda kuliner di kota Surabaya.

  • Nasi Cumi Waspada

Nasi Cumi Jalan Waspada. Warung ini sudah berdiri selama empat generasi dari tahun 1917, dengan menjajakan  menu yang sama dan berlokasi tempat yang sama.

Konon yang jualan Nasi Cumi seantero Surabaya ini biasanya orang Madura, tapi di Madura sendiri malah langka.  Warung ini menyajikan 3 paket menu makan yang terdiri dari nasi biasa, nasi campur dan nasi komplit, ke tiga paket ini masing-masing berisi beberapa jenis lauk seperti cumi-cumi, jeroan ayam, peyek udang, mie, dan telor.

Berlokasi di jalan Waspada, belakang Pasar Atom Surabaya warung tenda semi permanen ini berdiri di pinggir jalan dan buka selama 24 jam. Meskipun tempat makan ini kecil dan sederhana, soal rasa jangan ditanya, karena memang gurih dan lezat. Harga yang dipatok untuk 1 porsi nasi cumi beragam, nasi cumi-cumi biasa Rp.18.000 nasi campur Rp.23.000 nasi komplit Rp.28.000 cukup terjangkau dengan rasanya yang enak.

  • Sego Sambel Mak Yeye

Sewa Mobil Hiace – Kuliner yang satu ini merupakan kuliner malam yang menjadi primadona di kota Surabaya. Dalam bahasa Jawa “Sego” berarti nasi, “sambel” berarti sambal. Jadi sudah jelas kalau kuliner ini adalah perpaduan antara nasi, sambal, dan juga beragam lauk pauk. Di Sego Sambel Mak Yeye ini kita bisa memilih lauk yang disukai diantaranya ikan lele, ikan pe (pari), telur ceplok, telur dadar, atau tempe goreng.

Nasi hangat dengan lauk iwak Pw alias ikan pari yang dibaluri sambal merah menyala dan menantang, bisa membuat anda ketagihan . Jika anda pecinta kuliner pedas dan merasa lapar saat malam hari , datanglah ke Jalan Jagir Wonokromo Wetan No.12, menyantap makanan saat malam hari di Warung Sego Sambel Mak Yeye, akan menjadikan pengalaman kuliner anda di Kota Pahlawan semakin berkesan.. Warung yang buka malam hari ini selalu dipenuhi oleh para pembeli yang ingin menikmati sensasi pedas dari Sego Sambel.

  • Warung Leko

Tempat Wisata Kuliner Surabaya yang satu ini cocok bagi para penggemar iga. Warung Leko adalah salah satu warung makan yang menyajikan menu makanan tradisional dengan salah satu menu andalannya Iga Sapi Penyet yang sangat digemari para pecinta kuliner. Berada di Jl. Manyar Kertoarjo V/9 Gubeng Surabaya.

Le’ko adalah logat Jawa Timur-an yang artinya uenak tenan.  Iga sapi direbus dengan bumbu gurih, lalu dibakar sampai lumuran bumbunya terkaramelisasi. Disajikan dengan pilihan nasi putih atau nasi merah dengan sambal yang khas. Citarasa gurih dengan hint manis dari daging iga yang empuk ini menjadi lebih lezat setelah dicocol dengan sambal trasi-nya.

Setelah mendapat reputasi sebagai warung iga sapi bakar yang andal, Warung Le’ko juga kemudian memperkenalkan berbagai masakan iga sapi lain. Misalnya iga goreng (disajikan dengan sup). Juga ada iga goreng tepung, iga cabe ijo, dan sup iga.

  • Mie Pecun

Mobil Hiace – Kedai mie yang terletak di Jl. Anjasmoro satu ini memang sangat unik dengan memberikan nama mie pecun disini artinya adalah Mie Pedas Bebas Racun, Disini kamu bisa memilih mie goreng atau rebus. Selain itu, mie disajikan lebih kreatif sehingga membuatnya tampak lebih istimewa. Untuk nama-nama menunya juga tak kalah kreatif. Variasi Mie Goreng diberi nama Pecun Senggol Telur, Pecun Bugil, Pecun Bahenol, dan Pecun Maniac. Sedangkan untuk variasi Mie Rebus diberi nama Pecun Gatal, Pecun Beceks, Pecun Klomoh, dan Pecun Mletek Suwek. Sungguh sangat menggambarkan kreativitas dari sang pemilik warung. Mungkin jika kita membaca menunya otak kita akan berfikir yang nggak-nggak.
Tetapi perbedaan nama tersebut menggambarkan perbedaan isi di dalam mie pecun. Biasanya akan ada tambahan berupa telur, kornet, bakso, dan udang.

  • Nasi Empal Pengampon

Kuliner lezat yang berada di Kota Surabaya yang bernama Warung Nasi Empal Pangampon, Warung Nasi Empal Pengampon adalah tempat makan khas milik Surabaya, dengan menawarkan menu andalan Nasi Empal Pengampon dan Bubur Ayam Pengampon. Nasi Empal Pengampon аdаlаh menu kuliner уаng cukup terkenal dі kota Surabaya.

Sеlаіn nasi empal уаng jadi menu andalan, depot іnі јugа menyediakan bubur ayam, lo mie, nasi udang, nasi babat dan sebagainya. Lokasi depot berada dі pusat kota Surabaya tepatnya berada dі Jl. Pengampon II No. 3, Surabaya Pusat.

Lokasi sekitar depot dikelilingi оlеh pertokoan dan bangunan lama. Depot іnі buka ѕеtіар hari mulai jam 8 pagi ѕаmраі jam 9 malam. Bіlа аndа tіdаk іngіn antri lama maka sebaiknya hindari antri pada jam jam makan siang. Mеѕkірun banyak pembeli уаng antri, nаmun pelayanan dаrі karyawan depot іnі cukup cepat dan tanggap.

  • Kepiting Kapasan Surabaya

Di banyak tempat, seafood kelas pinggir  jalan tak kalah menarik dibandingkan yang dijual di resto seafood yang terkenal. Salah satunya adalah Sari Laut Kapasan yang juga dikenal sebagai Kepiting Kapasan, di belokan Jalan Simolawang Baru, Surabaya. Tempat ini merupakan tempat yang tepat untuk mencicipi kelezatan kepiting. Rasanya yang enak, lezat, dan gurih membuat Anda tak bisa melupakan tempat ini dengan mudah. Jika Anda datang ke Surabaya, tak ada salahnya memasukkan tempat wisata kuliner ini. Menu andalan pada warung ini adalah kepiting, namun tersedia juga menu lain seperti cumi – cumi, kerang, udang, ikan dorang, ikan lele, dan ikan gurami. Harga yang ditawarkan untuk menu kepiting di warung ini yaitu mulai dari Rp.150.000 – 300.000 untuk tiap 2 ekor kepiting yang bisa dinikmati 2-3 orang sekaligus. Sedangkan untuk menu lainnya dibanderol dengan harga mulai dari Rp.25.000 per porsi.

  • Es Krim Zangrandi

Es krim Zangrandi didirikan oleh  Renato Zanggardi, pria berkebangsaan Italia yang mendirikan kedai es krim ini pada 1930. Dulu kedai tersebut bernama Renato Zangrandi’s Ijspaleis. Lokasinya sangat strategis karena berseberangan dengan Balai Pemuda yang dulu jadi tempat kaum sosialita Belanda berdansa dan berpesta.

Tidak sah rasanya menyambangi Zangrandi tanpa mencicipi dua hidangan legendarisnya  Tutti Frutti dan Noodle Ice Cream. Semangkuk es krim vanila bertabur kacang tumbuk manis, saus cokelat, dan buah ceri terhidang di depan mata. Namun soal rasa, Noodle Ice Cream-lah pemenangnya. Cita rasa rhum menyeruak dari sendokan pertama. Meski yang digunakan hanya essence alias bukan rhum yang beralkohol, perpaduan rasa rhum dan vanila berpadu apik di lidah. Es krim di kedai ini masih menggunakan resep ala Renato Zanggardi, dengan bahan-bahan asli dan tanpa pengawet.

BIla anda sedang berkunjung ke Surabaya, singgahlah sejenak ke kedai es krim yang berlokasi di Jl. Yos Sudarso No.15, dengan harga Rp. 24.000.

  • Rawon Setan Mbak Endang

Berkunjung ke Surabaya rasanya kurang lengkap jika tidak mencicipi Rawon Setan Mbak Endang  yang namanya kian melegenda itu. Rawon adalah makanan khas Jawa Timur semacam soto tapi berkuah hitam pekat. Warna hitamnya berasal dari bumbu yang bernama kluwak.

Rawon disajikan dengan campuran tauge mentah yang akan memunculkan sensasi rasa dan aroma yang menyenangkan ketika dimakan berbarengan dengan kuah rawon yang pekat. Tak lupa taburan bawang merah goreng yang makin mempercantik rasa dan penampilan. Selain rasa kuahnya yang mantap, Rawon Setan terkenal karena potongan daging sapinya berukuran besar dan teksturnya empuk ketika digigit.

Beberapa pilihan lauk disediakan untuk pelengkap, seperti tempe goreng, telur asin, telur pindang, empal daging, dan perkedel kentang. Harga untuk seporsi Rawon setan ini mulai dari Rp.25.000. Bagaimana ? anda tertarik untuk mencobanya , silahkan datang saja ke Jl. Embong Malang Bubutan Surabaya Utara, Tepatnya di seberang Hotel JW Marriot.

  • Sate Ayam Lisidu

Sate ayam lisidu sendiri ini mulai didirikan pada tahun 1997. Sate ayam lisidu dicetuskan oleh alm bapak Istianto. Atas kerendahan hatinya, alm bapak Istianto ingin membuat sate lisidu ini bisa menjadi salah satu ikon yang dicari saat anda berada di Surabaya.

Sate lisidu berasal dari potongan daging ayam yang dibentuk pipih dan dimasak terlebih dahulu sebelum dibakar agar bumbu pada daging ayam meresap hingga kedalam. Pada tiap tusuk sate ayam lisidu hanya terdapat 1 bagian daging ayam, Sate lisidu disajikan dari bumbu istimewah dari olahan kacang Tuban yang disangrai terlebih dahulu sebelum digiling.

Untuk dapat mencicipi sate lisidu ini, anda hanya perlu mengeluarkan dana sebesar Rp 35.000 untuk setiap porsinya. Jika anda sedang berkunjung ke surabaya, sempatkan diri untuk datang ke tempat makan tersebut. Jangan usah ragu untuk mampir dan mencicipi kenikmatan sate ayam lisidu yang terletak di Jl. Kutai No 53-C, Darmo, Wonokromo, Kora Surabaya, Jawa Timur, Indonesia

  •  Pecel Ambulance Bu Hana

Pecel Ambulance ini sudah lama, menjadi primadona bagi pencinta makan. Pecel Ambulance juga sangat terkenal tidak hanya dikalangan orang Surabaya saja, tapi dikalangan orang-orang luar Surabaya, tak ketinggalan para selebritas. Chef Juna dan Chef Degan (Juri Masterchef Indonesia) pernah berkunjung disini, kebayang ga sih enaknya gimana.

Lauk atau makanan pendamping yang dijual disini sangat bervariasi. Makanan pendamping yang dijual antara lain telur dadar, ayam bakar, tempe dan tahu goreng, dadar/bakwan jagung, perkedel, sayur oseng-oseng, bumbu bali dan lain-lain. Ya, layaknya seperti depot yang menjual pecel pada umumnya . Untuk minuman, minuman yang dijual adalah Es teh dan Es Jeruk saja.

Ketika anda berkunjung ke Surabaya, yuk mampir ke Pecel Ambulance Bu Hana,  untuk Lokasinya tidak susah, di Jalan Kranggan, tepat di pelataran Pasar Blauran lama, atau di sebelah kiri BG Junction.

  • Coto Makassar Daeng Kulle

Sewa mobil surabaya – Makanan khas Kota Makassar ini ternyata sudah lama menjadi primadona warga Surabaya melalui Rumah Makan Coto Makassar Daeng Kulle yang terletak di Jalan Achmad Jais No.4, Surabaya. Yang berbeda dari rumah makan coto Makassar yang lainnya adalah daging dari Coto Makassar nya disajikan lebih banyak, teksturnya pun empuk. Ditambah lidah dan jeroan sebagai tambahan di dalam coto. Selain Coto Makassar, tempat ini juga menyediakan makanan khas Makassar yang lainnya seperti Es Pallu Butung, Nasi Campur Ujung Pandang, Sop Konro, Sop Sodara, Nasi Rawon khas Ujung Pandang, Es Pisang Ijo, Es Kacang Merah, dan masih banyak lagi. Yuk, langsung saja berkunjung ke Surabaya.

  • Sop Buntut Gelora Pancasila

Kalau ingin berkunjung di Surabaya, Sop Buntut Gelora Pancasila bisa menjadi pertimbangan. Di tempat ini, Anda bisa mencicipi berbagai menu olahan daging iga dan buntut.

Beragam menu bisa dinikmati di Depot Sop Buntut Gelora Pancasila. Menu utamanya tentu saja adalah sop buntut yang bisa diperoleh dengan harga sebesar Rp50 ribu per porsi.

Selanjutnya, ada pula menu tambahan lainnya yaitu  buntut bakar madu, steak iga, iga bakar madu, ataupun steak buntut .

Selain olahan daging buntut serta iga, ada pula menu lain yang bisa disantap di sini. Menu tersebut antara lain adalah tahu crispy, nasi goreng iga, mi kuah jogja, kentang crispy, serta terong balado. Kalau mau, Anda juga bisa mencicipi menu oriental seperti ketiauw goreng atau capjay goreng di sini.

Untuk menemukan lokasi kedai Sop Buntut Gelora Pancasila pun sangat mudah.. Depot utamanya terletak di Jalan Musi nomor 48.

  • Kedai Roti Bakar 543

Kedai Roti Bakar 543 ini lokasinya ada di Jalan Sukosemolo, Surabaya Timur, lokasinya disekitar daerah Semolowaru, dekat dengan Merr Surabaya.

Selain tempat yang luas, di Kedai Roti Bakar 543 ini juga punya beberapa spot buat foto lucu bareng temen-temen dan tempatnya makin keliatan cantik waktu malem karena banyak lampu-lampu gantung dibagian outdoor. Menu andalannya adalah Pocarica french fries yang dibagian atasnya diberi cincangan ayam yang dibumbui rica pedas dan disiram keju mozarella. Ditambah rasa bumbu rica yang super pedas yang cocok untuk penggila kuliner pedas.

Menu andalan kedua adalah Pizza Mie Combo yang basicnya dibuat dari mie goreng  dan dibagian atasnya diberi topping sosis, beef dan siraman keju mozarella yang disajikan untuk porsi personal. Menu andalan ketiga ada Indomie Kuah Susu Telor Smoked Beef  sesuai dengan namanya didalamnya ada mie dengan kuah susu, topping smoked beef, beberapa slice sayuran dan telur setengah matang.

  • Mie Rampok

Mobil Hiace – Kuliner yang berlokasi di kawasan Merr Kalijudan ini tidak pernah sepi pengunjung bahkan banyak pembeli yang rela mengantri demi mencoba kelezatan Mi Rampok. Keunikan lain terlihat begitu masuk ke dalam lapak. Tataruang dan cara memesan menu di sini persis ketika berada di dalam ruang tahanan. Peralatan makan dan minum pun persis seperti yang digunakan para tahanan di hotel prodeo.

Mie rampok ini mulai beroperasi dari pukul 17.00 sore hingga mie habis.

Berbagai menu, ada mie rampok hukuman mati yang (konon) rasa pedasnya disumbang dari 100 biji cabai, mie rampok hukuman cambuk dengan 55 biji cabai), mie rampok tahanan rumah (35 cabai), mie rampok masa percobaan (15 cabai), dan mie rampok salah tangkap hanya 5 biji cabai dll.

Tak perlu merogoh kantong dalam-dalam untuk mencicipi seporsi mie rampok yang dibanderol Rp 8.000 per porsinya. Tidak heran bila berbagai kalangan rela antre demi mencoba mie unik ini.

  • Kambing Oven Rumah Makan Madinah

Mobil Hiace – Daging kambing tentu menjadi sasaran. Jika bosan dengan sate atau gulai kambing, Kambing oven bisa jadi  sebagai alternatif .Rumah Makan Jumbo yang terletak di Jl KH Mas Mansyur, tepat di depan RS Al Irsyad Surabaya, menawarkan kuliner kambing oven di dalam daftar menunya. Menurut Hakim, pemilik Rumah Makan Jumbo yang sudah berdiri sejak 1994, nasi kebuli cocok untuk menjadi menu pendamping lengkap dengan kuliner kambing oven. Kambing oven yang disajikan sangat empuk dan tidak bau gosong, ditambah dengan saus kacang sambal yang menambah kenikmatan daging kambing. Bagi kalian yang tidak terlalu suka dengan Daging Kambing Oven tersedia menu lainnya akan tetapi semua tetap berbahan dasar daging kambing. Untuk tempat terbilang cukup biasa , tapi untuk rasa masakan dijamin tidak kalah dengan yang lainnya. Bagi kalian yang akan berkunjung ke Surabaya , Yuk jangan lupa mampir.

  • Café Ice Cream Amai

Cafe ice cream yang baru nih di Surabaya.Dengan menyajikan menu andalan berupa ice cream yang biasanya buat dessert, kafe ini memberikan kesan baru untuk sebuah kafe Surabaya. Disini kamu bisa buat kreasi ice cream sendiri mulai dari rasa (vanilla, matcha, coklat, lemon) lalu kamu juga memilih bubuk untuk ice cream (oreo, ovaltine, milo, matcha, coklat, strawberry) dan kamu juga bisa memilih topping-nya sendiri (honeystar, koko crunch, milo, pocky dan masih banyak lainnya) dengan harga 15.000 rupiah.

Ada juga snack-snack unik yang gak kalah seru untuk dicoba. Misalkan deep fried oreo yang menyajikan oreo yang digoreng. Selain itu, kamu juga bisa ngerasain Mozarella Bomb dengan keju yang molor di dalam bola-bola keju ini.

Lokasi Amai ada di Jl. Sutorejo Prima Utara II Blok PDD 25 (Depannya kampus Widya Kartika). Yuk buruan cobain kafe baru Surabaya ini , dijamin kamu bakal ketagihan.

  • Bebek Palupi Rungkut

Mobil Hiace – Jika Kalian akan berlibur di Surabaya , jangan lupa untuk mampir ke Rumah Makan Palupi Barata. Yaitu di Jl. Baratajaya . Tempat ini punya andalan menu bebek, ayam dan aneka sambal.

Melihat menunya, Palupi Barata yang tampak sederhana sewa mobil hiace surabaya menawarkan pilihan Bebek Sambal Neraka, Bebek Sambal Pencit, dan Bebek Bakar Spesial. Sementara sajian ayam tak jauh berbeda dengan bebek. Selain itu ada juga aneka penyet, mulai dari iga, gurami, bakso, siomay hingga terong. Cah kangkung, sup buntut dan nasi rawon ikut disediakan rumah makan.  Bebek Palupi mempunyai tekstur Kecoklatan , gurih karena digoreng dengan bumbu hingga meresap. Kulitnya renyah dan sangat empuk, tidak ada bau amis karena diproses berkali-kali. Dengan bumbu kuning yang terasa gurih ,Ditambah dengan sambal pencit yang begitu pedas menyengat.

  • Kikil Sapi Ria Cak Ratno

Kikil Sapi Ria Cak Ratno bisa dibilang sebagai pelopor warung lontong kikil sapi di Surabaya. Nama Ria melekat karena Ratno berdagang kikil di dekat Bioskop Ria di Jalan Kombespol M. Duryat pada 1950-an. Sekarang lokasinya pindah di kawasan wisata kuliner di Jalan Embong Blimbing.

Warung yang berdiri sejak 1973 tersebut menggunakan teknik presto. Penyajian Kikil dengan disiram dengan kuah gurih yang kaya rempah. Misalnya, laos, jahe, bawang putih, bawang merah, dan kunyit. Disantap dengan lontong atau nasi putih sama-sama nikmat. Kalau mau sensasi berbeda, boleh dimakan bersama emping melinjo.

Meski warungnya sangat biasa, soal rasa, Kikil Sapi Pak Said luar biasa. Daging kikil alias kaki sapi yang biasanya alot terasa sangat empuk. Sebab, kikil harus melalui dua kali proses perebusan. Cukup digigit, kikil sudah lumer dan menari-nari di dalam mulut.

  • Kuliner Bakso Rindu Malam

Bakso “Rindu Malam” di Jalan Ciliwung  dan Jalan Adityawarman  Surabaya. Warung bakso ini sudah berdiri sejak 1984.

Kuliner Khas Surabaya Bakso “Rindu Malam” juga menawarkan rasa yang empuk, rasa dagingnya sangat kuat, kuahnya juga sangat menggugah selera. Di warung bakso Rindu Malam ini anda akan dihibur dengan alunan musik keroncong yang membawa kepada suasana tenang, adem, dan  penuh nuansa nostalgia.

Warung bakso Rindu Malam ini menawarkan menu favorit bakso keju spesial dan bakso kasar dari paha daging sapi dicampur urat, buka mulai jam 10.00 WIB sampai 22.00 WIB.  Karena lokasinya yang dekat dengan Kebun Binatang Surabaya (KBS), warung bakso ini tidak jarang menjadi tujuan kuliner pengunjung kebun binatang tersebut. Bahkan, kalangan artis banyak pula yang menjajal nikmatnya bakso Rindu Malam.

Anda butuh kendaraan yang nyaman untuk berburu kuliner HITS? Klik DISINI Mobil Hiace, Mobil Alphard, Mobil Fortuner, Mobil Innova, Mobil Avanza